get app
inews
Aa Text
Read Next : Anwar-Reny Tanggapi Fitnah Umar Kei: Pilgub Sulteng Harus Berjalan Damai

Silaturahmi Akbar dan Bukber IDI Sulteng, Jadikan Organisasi Profesional

Kamis, 04 April 2024 | 14:46 WIB
header img
Silaturahmi Akbar dan Bukber IDI Sulteng, Jadikan Organisasi Profesional. Foto : Doc IDI Sulteng

PALU, iNewsPalu.id – Silaturahmi Akbar dan Buka Bersama Ikatan Dokter Indonesia (IDI) wilayah Sulawesi Tengah (Sulteng) yang di gelar di salah satu hotel di Kota Palu, Jl Moh. Hatta, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Wakil Walikota Palu dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK.,M.Kes turut hadir dalam Kegiatan buka puasa bersama 250 Dokter lainnya yang ada di wilayah Palu, Sigi dan Donggala, serta beberapa wilayah lainnya di Sulteng.

Ketua IDI Sulteng dr. H MUH. Akbar M.Kes menyampaikan silaturahmi akbar yang di rangkaian dengan buka puasa bersama ini merupakan salah satu cara menyatukan seluruh dokter yang ada di Sulawesi Tengah khususnya.


Silaturahmi Akbar dan Bukber IDI Sulteng, Jadikan Organisasi Profesional. Foto : Doc IDI Sulteng

“Jadi di IDI Sulawesi Tengah itu sudah terbentuk beberapa perhimpunan Dokter spesialis, nah, dari seluruh perhimpunan ini kita bikin semacam silaturahmi akbar lewat acara buka puasa bersama” kata dr.Akbar 

Selain itu, menurutnya, acara Bukber ini juga akan membahas beberapa hal yang akan dilakukan setelah terbentuknya Undang-Undang kesehatan Omnibus Law. Dan hal ini akan dibahas kembali saat rapat kerja dan family gathering yg akan dilaksakan kedepan. 

“Sebenarnya selain acara buka bersama, kita juga akan membahas secara santai bagaimana organisasi ini kedepannya pasca terbentuknya undang-undang kesehatan Omnibus Law” ungkap Ketua IDI Sulteng tersebut.

“Bukan hanya itu ada yang lebih khusus di bahas terkait Interprofesional Collaboration untuk penanganan kasus yang dilakukan para dokter spesialis, salah satunya penanganan Penyakit khusus seperti orang tua yang dimana harus di tangani beberapa dokter (Tim Dokter)” tambahnya.

Ditambahkan Ketua IDI Sulteng, silahturahmi akbar dilakukan agar para dokter juga bisa saling mengenal dan saling sapa untuk menyatukan suatu profesi mulia ini. 

“Diharapkan dengan pertemuan ini seluruh dokter di Kota Palu Khususnya di Sulawesi Tengah saling sapa dan Kompak untuk menjaga organisasi ini berkembang dan Profesional” tutupya. 

Editor : Jemmy Hendrik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut