Peresmian Konsulat Ceko di Palu, Momen Strategis Perkuat Diplomasi dan Investasi

“Sulawesi Tengah adalah daerah kaya akan sumber daya alam dan memiliki daya tarik wisata yang luar biasa. Konsulat Kehormatan ini akan menjadi pintu masuk penting untuk memperkuat kolaborasi dua negara secara langsung di wilayah timur Indonesia,” ujar dr. Reny.
Ia juga menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah siap menjadi mitra aktif dalam pengembangan kerja sama ini, baik dalam bidang ekonomi, pendidikan, budaya, maupun lingkungan.
Mengakhiri sambutannya, dr. Reny menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, yang tengah menjalani agenda penting lain, namun memastikan bahwa seluruh jajaran pemerintah daerah memberikan dukungan penuh terhadap langkah diplomatik ini.
Kakanwil Kemenkum Sulteng juga menyampaikan dukungan dan apresiasinya. “Kami menyambut baik kehadiran Konsulat Kehormatan Republik Ceko di Palu sebagai wujud nyata dari semangat kerja sama internasional. Ini membuka peluang kerja sama yang lebih luas dalam bidang hukum, ekonomi, dan budaya,” tuturnya.
Acara berlangsung hangat dan penuh semangat kebersamaan, dengan harapan kehadiran konsulat ini akan membawa perubahan positif serta menciptakan lebih banyak peluang kerja sama konkret di masa depan.
Editor : Jemmy Hendrik