Dari Palu Barat untuk Indonesia: Koperasi Merah Putih Mulai Digalakkan di Kelurahan

PALU, iNewsPalu.id — Sebagai langkah konkret untuk mendukung instruksi Presiden Republik Indonesia, Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tengah bersama Dinas Koperasi dan UMKM Kota Palu secara resmi meluncurkan gerakan percepatan pembentukan Koperasi Merah Putih di tingkat kelurahan. Dimulai dari kegiatan sosialisasi yang berlangsung Selasa (20/5/2025) di Kecamatan Palu Barat, acara ini menjadi titik awal keterlibatan lintas lembaga demi membangkitkan ekonomi dari level terbawah.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkum Sulteng, Rakhmat Renaldy; Kepala Divisi Pelayanan Hukum Nur Ainun; Kepala Bidang Administrasi Hukum Umum Ili Rusliadi; Kepala Diskop UMKM Kota Palu, Setyo Susanto; Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Sulteng, Farid; serta seluruh camat dan lurah se-Kota Palu.
Dalam sambutannya, Rakhmat Renaldy menyatakan, “Pembentukan koperasi adalah bagian dari visi besar Presiden Prabowo dalam mewujudkan kemandirian ekonomi berbasis komunitas. Kami bertugas menjamin keabsahan hukum koperasi dan mendorong seluruh unsur masyarakat untuk terlibat aktif.”
Program ini menargetkan seluruh 46 kelurahan di Kota Palu untuk mendirikan koperasi berbadan hukum dengan dukungan penuh dari perangkat kelurahan, notaris, dan masyarakat setempat. Rakhmat juga menekankan pentingnya kolaborasi antarlembaga agar pembentukan koperasi tidak hanya cepat, tapi juga akurat dan berkelanjutan.
Editor : Jemmy Hendrik