POSO, iNewsPalu.id – Kampanye pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah nomor urut 2, Dr. Anwar Hafid, M.Si - dr. Reny A Lamadjido, Sp.PK, M.Kes, kembali menyapa masyarakat. Kali ini, kampanye berlangsung di Desa Tambarana, Kecamatan Poso Pesisir, pada Minggu lalu, dihadiri oleh lebih dari 1.000 massa yang antusias.
Paslon yang diusung oleh koalisi Partai Demokrat, PBB, dan PKS ini terus menggelar kampanye besar-besaran di seluruh wilayah Sulawesi Tengah, dari kota Palu hingga pelosok desa. Pada acara tersebut, hanya Cagub Anwar Hafid yang hadir, sementara Cawagub Reny A Lamadjido tengah berkampanye di daerah lain.
Dalam kesempatan tersebut, Anwar Hafid menyampaikan komitmennya untuk melayani masyarakat Sulawesi Tengah melalui berbagai program unggulan yang telah dipersiapkan. Di antara program-program tersebut adalah *NAMBASO* (Anak Miskin Bisa Sekolah), pelayanan kesehatan gratis dengan menggunakan KTP, serta pemerataan distribusi listrik dan jaringan internet di seluruh Sulteng.
Anwar Hafid juga memaparkan 9 program *BERANI* yang menjadi andalannya dalam memajukan daerah, antara lain *BERANI Cerdas*, *BERANI Sehat*, *BERANI Lancar*, hingga *BERANI Tangkap Banyak* yang menyasar nelayan. Ia menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur, akses pendidikan, serta kesejahteraan bagi masyarakat.
Mengakhiri kampanyenya, Anwar Hafid mengingatkan seluruh pendukung dan masyarakat untuk menyambut Pilkada 2024 dengan damai dan riang gembira. “Pilkada hanya lima tahun sekali, tapi persaudaraan sesama anak Sulteng selamanya. Mari kita hadapi Pilkada dengan damai, tidak usah gontok-gontokan,” tegas Anwar Hafid.
Anwar juga mengimbau untuk menghindari politik uang, menyebarkan hoaks, dan menyerang calon lain. “Siapapun yang terpilih nanti, mereka adalah putra-putri terbaik Sulteng. Tetap jaga persaudaraan,” tambahnya. Kampanye ini diakhiri dengan ajakan untuk menjaga pilkada yang demokratis, berintegritas, dan tanpa politik uang.
Editor : Jemmy Hendrik
Artikel Terkait